Jumat, 03 Februari 2012

Cerita akhir semester VII



Waktu menunjukkan pukul 18.18 tanggal 3 Februari 2012..
Ini adalah saat aku memulai menulis artikel ini. Artikel dengan judul "Cerita akhir semester VII"
Aku adalah salah satu mahasiswa yang sedang beranjak menjadi mahasiswa tingkat akhir (sebenernya mahasiswi). Tahun ini memasuki tahun ke-4 ku sebagai mahasiswa. Dan akhirnya aku mendapatkan sebutan "Mahasiswa Tingkat Akhir" \(^,^)/ *tapi ga seseneng itu juga sih*. Tingkat akhir itu berarti, kita sudah dihadapkan pada sebuah tugas yang besar, sangat besar.. TUGAS AKHIR atau akrab disebut SKRIPSI untuk aku yang menuntut ilmu dengan jenjang Strata 1.
Di akhir semester VII ini banyak hal yang terjadi. Dan akhirnya aku mengalami masa puber yang selalu dialami oleh mahasiswa dengan predikat mahasiswa tingkat akhir. Dimulai dengan ke"galau"an judul skripsi. Pada awalnya, ada bayangan tema untuk si skripsi ini. Namun negeri api kembali menyerang ku dengan kegalauan, yaaakk JUDUL. Mau dikasih judul apa skripsi ini???
Pagi, siang dan malam ku selalu memikirkannya. Buka tutup browser untuk mencari referensi judul. Oke, aku mengalami kebuntuan. Dan aku butuh berdiskusi dengan teman-teman. Tentu saja, hasil dari diskusi ini menghasilkan sesuatu. Terimakasih teman-teman ku :)
Setelah judul beres, sekarang masalah berganti.
Di akhir semester ini, ada cerita PKL yang udah ku ceritain sebelumnya.
Daaaaaaaaaaaaannn.. Di akhir semester ini negara api kembali menyerang *kok negara api lagi ya?*
Salah satu nilai ku, nilai salah satu matakuliah yang ku perbaiki dapet C..........
Whaaatttt??
Gimana ngga binggung?
Masa' aku harus pendalaman lagi? Dan nunggu satu tahun lagi???
TIDAAKKKKKKK..
Mimpi buruk pun datang. Setelah mengetahui berita itu, tidur pun tak nyenyak. Oke, aku coba menenangkan diri, mari kita tunggu hari esok, mari kita tanyakan kepada dosen yang mengampu.

.........
Hari pun berganti,
aku coba mencari tahu dimana kekurangan ku sehingga aku mendapatkan nilai itu. Dan ternyata praktikum dan tugas.
Sedih rasanya, padahal setiap ada tugas aku selalu mengumpulkan dan praktikum aku selalu hadir.
Dan aku sudah berusaha untuk menjelaskan kepada dosen yang mengampu, semoga nilai ku dapat diubah.. Smoga mendapatkan yang paling baik. Semoga.. Semoga.. Semoga..
Dan aku sangat mengharapkannya.

.....
Sekian cerita akhir semester VII..
Semoga semester depan membahagiakan..
Amin

Tidak ada komentar:

Posting Komentar