Jumat, 16 September 2011

Minggu Pertama KKN

Minggu pertama KKN..

Perjalanan Semarang-Temanggung 
Sebenarnya, pelaksanaan KKN dimulai tanggal 20 Juli, tapi kami tim desa Kedungumpul memutuskan untuk berangkat pada tanggal 19 Juli. Dengan pertimbangan, tanggal 20 pagi akan dilaksanakan upacara penerimaan di kantor Kecamatan Kandangan bersama teman-teman lain se-Kecamatan.
Cerita berawal dari perjalanan berangkat dari Semarang ke Temanggung. Dari Semarang kami memutuskan untuk melalui Sumowono, Bandungan. Dengan pertimbangan jarak tempuhnya lebih pendek dan ssepi. TAPI, ternyata keputusan yang kurang tepat buat kamu yang belum pernah melewati medan seperti itu. Bayangin aja, jalannya berkelok-kelok, kanan-kiri cuma pohon dan jurang. (Sepi sih sepi, tapi ga gitu-gitu juga kalikkk.. hahha)
Jadi, bagi temen-temen yang dapet tempat KKN di Temanggung dan kurang menyukai jalur yang berkelok-kelok, dengan kanan dan kiri hanya pohon dan jurang, aku sarankan jangan lewat Sumowono. Lebih baik lewat kota saja. Lewat Ambarawa, jalannya lebar dan sekarang (baca : September 2011) aspalnya sudah diperbaiki. Biarpun jarak tempuhnya lebih jauh dari pada lewat Sumowono, tapi lewat Ambarawa akan bisa melaju dengan stabil. Terbukti waktu [ulang KKN aku sampai lebih cepat 10-15 menit dari pada teman-teman yang memutuskan melalui Sumowono. Selain itu, dengar kabar dari salah satu teman satu Desa ku, ada sebuah motor yang dikendarai oleh mahasiswi KKN UNDIP yang jatuh ke jurang. Saran lagi, buat temen-temen yang memutuskan melewati Sumowono, hati-hati, kalau capek, istirahat dulu saja, jangan dipaksakan.


KKN minggu pertama
KKN di minggu pertama ini kami belum disibukan dengan kegiatan. Di minggu pertama ini kami diperkenalkan dengan lingkungan setempat, warga, dan perangkat desa. Kebetulan kami menempati rumah Kepala Desa Kedungumpul, Pak Suwita. Kami tidak menggunakan sistem bayar perhari ataupun sistem kontrak yang terikat dengan pemilik rumah. Pada awalnya, kami hanya memberikan uang sebesar Rp 350.000,- yang akan digunakan untuk keperluan bersama seperti makanan, dsb. Dana tersebut kami kelola sendiri dengan sistem memasak secara bergantian. Namun berjalannya waktu, kami merasa butuh seseorang untuk membantu memasak setiap harinya. Akhirnya kami menemukan seorang yang mau membantu memasak, mbak Ning namanya.
Di minggu pertama ini, kami hanya melakukan survey terhadap lingkungan dan kebiasaan dari warga Desa Kedungumpul. Hasil survey ini akan menjadi pertimbangan dalam menyusun LRK (Laporan Rencana Kerja) individu dan LRK (Laporan Rencana Kerja) Desa.
Program yang tercantum dalam LRK individu ku adalah :

  1. Kursus Komputer di SD. Kursus komputer ini akan dilaksanakan di dua sekolah dasar, yaitu SD 1 Kedungumpul dan SD 2 Kedungumpul. Di SD 1 Kedungumpul akan diikuti oleh siswa kelas 5 dan 6. Sedangkan di SD 2 Kedungumpul hanya diikuti oleh siswa kelas 6. Penentuan peserta dilakukan atas permintaan dari pihak sekolah. Kebetulan di kedua sekolah tersebut belum pernah ada mata pelajaran Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK). Program ini dilaksanakan 1 minggu sekali, dengan cara membentuk kelompok-kelompok belajar di dalam kelas. Pembelajarannya dengan menggunakan laptop yang dibwa oleh teman-teman KKN se-desa ku. Materi yang diberikan baru sebatas pengenalan tentang komputer dan materi Ms. Word.
  2. Meningkatkan Performa KOmputer Balai Desa. Sebenarnya program ini ada karena permintaan perangkat desa yang merasa komputer balai desa sudah "lemot". Program ini berupa penginstallan antivirus dan defraggler.
  3. Ketrampilan dengan menggunkan kain Flannel. Program ini akan memanfaatkan kain flannel sebagai media pembelajaran ketrampilan. Pesertanya siswa SD kelas 1 dan 2.
  4. Membuat video  kegiatan desa. Sebagian program yang dilaksanakan di desa akan didokumentasikan dalam bentuk video yang nantinya akan diserahkan ke perangkat desa. 
  5. Meningkatkan data administrasi kependudukan desa. Kegiatan ini berupa melakukan penataan terhadap data kependudukan yang ada di kantor balai desa. Sebenarnya program ini merupakan program utama teman se-desa. Tapi aku ikut serta dalam penataan data tersebut.
Sekian cerita minggu pertama di medan KKN desa Kedungumpul, Kecamatan Kandangan, Kabupaten Temanggung, Jawa Tengah. Semoga bermanfaat bagi kita semua (ceeeilaaahhh =DD)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar